Do'a


Setiap kamis malam kalau ada waktu , aku meluangkan waktu untuk ikut pengajian dimasjid dekat rumah. Ini adalah salah satu caraku untuk lebih mendekatkan diri pada-Nya , pikirku.

Aku melirik jam didekat mimbar. Jarum panjang berada tepat pada angka 10 dan jarum pendek mendekati angka 9. Sudah jam 9 kurang 10 menit rupanya. Kataku dalam hati.

Seperti biasa , setiap selesai inti selalu ada beberapa pertanyaan dari teman teman. Ya , itu wajar. Ada satu pertanyaan dari temanku yang membuatku tertarik untuk menyimaknya.

***

“Ustadz , kenapa kita harus berdoa ?” Tanya temanku sesaat setelah ustadz menjawab pertanyaan lain.

“Berdoa adalah salah satu cara kita untuk meminta pada-Nya ; memohon apa yang kita butuhkan.” Jawab Ustadz.

“Dalam ayat-Nya juga disebutkan : ‘Dan apabila hamba - hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, (jawablah) bahwa Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku.’ Ada falam Q.S Al-Baqarah 186.” Lanjut Ustadz.

Aku perlahan menyimak jawaban ustadz itu.

“Apakah Allah akan selalu mengabulkan setiap permohonan kita , Ustadz ?” Tanya temanku. Penasaran.

“Tidak demikian.” kata Ustadz agak ragu.

“Kenapa , ustadz ? kenapa yang aku inginkan sampai saat ini tidak dikabulkan ?” Tanya temanku lagi.

Aku mengajukan pertanyaan yang sama dalam hati dengan apa yang teman saya ajukan pada Ustadz itu. Kenapa ? Dalam ayat tadi kan disebutkan bahwa Allah akan mengabulkan permohonan ketika kita memohon pada-Nya , kan ?

“Dari sekian doa doa yang kita minta dan kita harapkan , saat kita berfikir doa kita tidak dikabulkan , itu tidak tepat. Doa kita mungkin hanya ditunda oleh-Nya. Allah punya cara tersendiri untuk mengeksekusi setiap doa yang kita minta , kan ?” Jawab Ustadz. Mengembalikan pertanyaan pada teman saya sambil tersenyum.

“Barangkali Allah telah menyiapkan yang lebih indah dari apa yang kita harapkan , mungkin itulah sebabnya Allah menunda apa yang menjadi permohonan kita. Allah punya rencana dan cara yang lebih baik dari apa yang manusia pikirkan untuk mengeksekusi setiap doa yang kita panjatkan.” Imbuhnya. Melengkungkan senyum pada kami semua.

Kami semua terhening.

Temanku tersenyum , jawaban itu serasa memecahkan raut muka teman saya yang terlihat kusut ; meninggalkan ketidaktahuan dan memeluk pengetahuan secara perlahan. Ia mengangguk pelan saat mendengar jawaban Ustadz itu.

Aku sependapat dengan Ustadz itu. Saat Allah belum memberikan dan masih menunda apa yang ada dalam setiap doa kita kita , aku percaya suatu saat Allah akan memberikan yang lebih baik dari apa yang kita minta saat ini dengan cara yang lebih baik pula. Pikirku.

0 Response to "Do'a"

Post a Comment